Kurikulum

KURIKULUM PROGRAM MAGISTER PENYULUHAN PERTANIAN SANGAT SESUAI UNTUK PENELITI/DOSEN, TENAGA PENYULUH DAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT

Lulusan Program Magister Penyuluhan Pertanian UNSOED diharapkan mampu sebagai pengkaji sekaligus ahli di bidang penyuluhan pertanian dengan memiliki kemampuan teori dan praktek yang sangat memadai. Alumni diharapkan dapat mengisi kebutuhan profesi seperti dosen, peneliti, konsultan dan tenaga penyuluhan pertanian/pemberdayaan masyarakat perdesaan (pertanian/peternakan/perikanan/keluarga). Lulusan Program Magister Penyuluhan Pertanian UNSOED nantinya diharapkan dapat mentransformasi ilmu penyuluhan pertanian dalam mengidentifikasi, menganalisa sekaligus memberikan solusi atas problematika dan dinamika dalam masyarakat, khususnya dalam tata kelola hubungan masyarakat pada suatu instansi/organisasi/korporasi serta dalam pemberdayaan masyarakat di wilayah perdesaan secara berkelanjutan.
Lulusan Program Magister Penyuluhan Pertanian UNSOED didesain untuk mampu menjawab kebutuhan masyarakat dalam meningkatkan kualitas proses perencanaan, pengorganisasian, dan evaluasi program pemberdayaan masyarakat. Kebutuhan tersebut dipenuhi melalui kapasitas lulusan yang mampu dalam mengelola isu isu strategis di masyarakat, partisipasi masyarakat, hubungan masyarakat serta pengorganisasian masyarakat yang bermuara pada pemberdayaan masyarakat perdesaan berkelanjutan.
Program Magister Penyuluhan Pertanian memiliki 2 (dua) bidang peminatan yaitu (1) Pemberdayaan Masyarakat dan (2) Penyuluhan Pertanian. Kurikulum didesain untuk menyesuaiakan kebutuhan pengguna, perubahan teknologi/perspektif, dan visi perdesaan yang dimiliki UNSOED. Untuk menyelesaikan studi magister, mahasiswa minimal mengambil 38 SKS dan dapat diselesaikan 18 bulan.

Kode MK Mata Kuliah SKS Total SKS
Semester 1
PPS 5001 Filsafat Ilmu 2
MPP 5111 Teori Pemberdayaan Masyarakat dan Penyuluhan Pembangunan 3 (3-0)
MPP 5112 Struktur Sosial & Kelembagaan Masyarakat 2 (2-0)
MPP 5113 Perencanaan Pemberdayaan Masyarakat 3 (2-1)
MPP 5114 Pembangunan Perdesaan 3 (2-1)
MPP 5115 Metodologi Penelitian dan Penulisan Karya Ilmiah 3 (3-0)
Jumlah 16
Semester 2
MPP 6121 Perubahan Sosial dan Manajemen Konflik Masyarakat 3 (3-0)
MPP 6122 Perencanaan Program Pelatihan Masyarakat 3 (2-1)
MPP 6123 Evaluasi dan Impact Assesment  Program Pemberdayaan Masyarakat 3 (2-1)
MPP 6124 Seminar Proposal 1 (1-0)
Pilihan 4 (4-0)
Jumlah 14
Semester 3
MPP 6131 Seminar Hasil 2 (2-0)
MPP 6132 Tesis 6 (6-0)
Jumlah 8